Ketua DPRD Kota Kendari Tinjau Lokasi Rawan Banjir di Kadia

Kendari767 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Tingginya intensitas curah hujan beberapa hari ini, membuat kali yang berada di Jalan Segar, Kelurahan Pondambea, Kecamatan Kadia meluap, sehingga menggenangi rumah warga. Berdasarkan laporan warga, DPRD Kendari, bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) turun untuk meninjau secara langsung.

Ketua DPRD Kendari, Subhan menuturkan, pihaknya meninjau langsung karena adanya laporan dari warga, dan memang lokasi ini sering terjadi banjir. Sehingga pihaknya meneruskan ke dinas terkait.

“Dari dinas sendiri sudah mengetahui kondisi ini, bahkan mereka telah merencanakan program jangka pendek. Turunnya kita kelapangan juga ingin melihat kondisi secara langsung untuk kemudian menganggarkan berapa anggaran yang dibutuhkan,” jelasnya.

Anggarannya ini pun terang dia, dilihat lagi apakah anggaran APBN, APBD Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) atau APBD Kota Kendari.

“Program jangka pendeknya itu bisa dengan melakukan normalisasi kali, untuk  program jangka panjang ialah membuat kolam retensi skala kecil,”  terang dia.

Sementara itu, Rina Sake selaku Kabid Sumber Daya Air PUPR Kendari, mengatakan, terkait program jangka pendek itu hanya sebatas normalisasi.

“Kami dari PUPR sudah menyediakan alat berat, namun menjadi kendala di normalisasi ini adalah ada beberapa wilayah yang sulit dijangkau,” katanya.

Sehingga, jelas dia, pihaknya bekerjasama dengan TNI dan Polri dalam hal ini pasukan kodok. Intinya, normalisasi akan terus dilakukan.

 

Reporter : Nurul
Editor      : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *