Peduli Covid 19, Abdul Rasak Berbagi Sembako di Poasia

Kendari247 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI  –  Peduli kepada masyarakat yang terdampak pandemi covid 19, anggota DPRD kota Kendari Abdul Rasak membagikan sembako ke masyarakat di Kecamatan Poasia, Sabtu (28/11/2020).

Abdul Rasak mengatakan, dimasa pandemi covid 19 ini pihaknya bersama dengan ASLI dan ASR terus bergerak memberikan bantuan sosial ke masyarakat di Kota Kendari.

“Kami sudah memberikan bantuan di sembilan Kecamatan di Kota Kendari.  Harapan kami dengan bantuan ini bisa memberikan keringanan bagi masyarakat yang terdampak covid 19,” jelasnya, di kelurahan Angoeya, Sabtu (28/11/2020).

Kader Partai Nasdem terbaik di Kota Kendari ini mengungkapkan, selain membagikan sembako ke masyarakat Kota Kendari, pihaknya juga terus mengkampanyekan ke masyarakat tentang penerapan Protokol Kesehatan Covid 19.

“Penerapan protokol kesehatan covid 19 ini sangatlah penting. Jadi kami terus melakukan kampanye hal  ini guna membantu pemerintah memutus mata rantai  penyebaran covid 19 di Kota Kendari, “ujarnya.

Terkait untuk pertarungan pemilihan wali kota Kendari 202 mendatang, mantan ketua DPRD Kota Kendari ini menuturkan, dirinya senantiasa selalu siap untuk hal tersebut.  Tetapi untuk kegiatan ini dilakukan tidaklah sepenuhnya karena dirinya akan maju menjadi calon wali kota Kendari.

“Untuk proses Pilwali biarkan saja berjalan. Sebab biarpun kita mengelak kegiatan yang dilakukan sekarang ini akan dikaitkan dengan bursa calon wali kota Kendari,”tuturnya.

Penulis  : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *