Wali Kota Kendari Puji Prestasi Yayasan Ummusshabri

Kendari285 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir hadir dalam acara pembukaan Expo 2021 Ummusshabri yang digelar di Lapangan Gedung Madrasah Terpadu, Sabtu (9/1/2021).

“Saya ucapkan selamat atas terlaksananya Ummusshabri Expo 2021 dan ulang tahun Ummusshabri ke – 48,” kata Sulkarnain saat memberikan sambutan.

Menurut wali kota, dalam pengamatannya selama lima sampai enam tahun terakhir ini, Ummusshabri benar-benar dikelola dengan baik. Perkembangan serta capain Yayasan Ummusshabri Kendari sangat membanggakan Pemerintah Kota Kendari.

Sulkarnain juga menyebut bahwa sarana yang disiapkan Yayasan Ummusshabri sudah sangat memadai, sehingga mampu menghasilkan siswa-siswa yang berkompeten dan membanggakan.

Dikatakan, dalam masa pandemi ini, Ummusshabri tidak menyerah, justru terus bergerak melakukan inovasi dan adaptasi sehingga proses pembelajaran berjalan maksimal.

“Jadi tak salah jika di media massa sering diwarnai capain prestasi siswa Ummusshabri, bahkan saat ini Ummusshabri diposisikan oleh msyarakat sebagai sekolah unggulan di Kota Kendari,” kata Sulkarnanin.

Tak hanya itu, koneksi dan relasi Ummusshabri bahkan merambah ke sekolah-sekolah di luar negeri. Bahkan expo kali ini, Ummusshabri mampu menyelenggarakan kegiatan konferensi lima benua dan festival budaya internasional.

“Tak bisa dibayangkan jika dalam situasi normal pasti expo tahun ini diselenggarakan dengan sangat meriah,” ucap Sulkranain.

Dia berharap agar prestasi Ummusshabri tetap dipertahankan bahkan bisa ditingkatkan.

Reporter: Idris Efendi
Editor: Randi Ardiansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *