Wali Kota Kendari Tidak Perbolehkan Mobdis Dipakai Mudik

Kendari605 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir tidak memperbolehkan mobil dinas (Mobdis) milik Pemerintah Kota (Pemkot) digunakan mudik lebaran.

Menurut Wali Kota, aturan pwnggunaan mobdis sudah sangat jelaa. Jadi jika digunakan untuk mudik maka hal tersebjt sudah melanggar.

“Jadi mobdis milik Pemkot Kendari tidak boleh digunakan untul mudik lebaran nantinya,”jelasnya pada kendariaktual.com, Sabtu (23/4/2022).

Mantan anggota DPRD Kota Kendari ini menuturkan, dirinya yakin dan percaya seluruh aparatur sipil nwgara dilingkup Pemkot Kendari sangat patuh akan aturan dan tidak akan melajukab pelanggaran.

Kalaupun nantinya ada yang melakukan pelanggaran lanjut mantan ketua DPD PKS Kota Kendari ini, akan ada sanksi yang tegas akan diberikan kepada oknum yang menggunakan Mobdis saat mudik idul fitri.

“Untuk sanksi yang akan diberikan jika ada ASN yang mwlanggar tentu akan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,”tuturnya.

Reporter : Yudhistira
Editor      : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *