Pemkot Siap Anggarkan Pelaksanaan Pilwali

Kendari1062 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI  – Terkait kemungkinan akan dilaksanakannya Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Kendari pada 2022 mendatang. Pemerintah Kota Kendari telah menyiapkan anggaran untuk pelaksanaan perhelatan politik terakbar di Kota Kendari tersebut.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari Nahwa Umar mengatakan, hingga saat ini jadwal pelaksanaan Pilwali belum ada kepastian apakah akan dilaksanakan pada 2020 atau 2024.

Tetapi ungkapnya, pihaknya tetap mempersiapkan anggaran untuk pelaksanaan Pilwali. Kesiapan anggaran ini dengan dimasukkannya anggaran tak terduga pada APBD 2021.

“Kami senantiasa  melakukan kordinasi dengan Mendagri terkait pelaksanaan Pilwali. Terapi hingga saat ini Mendagri masih berpegang pada jadwal yang telah ditentukan berdasarkan undang-undang yakni pada 2024,” jelasnya, di salah satu hotel di Kota Kendari,  Sabtu  (5/12/2020).

Mantan kepala Bapenda Kota Kendari ini menuturkan, saat ini pihaknya masih menunggu hingga April 2021 terkait jadwal pelaksanaan Pilwali. Kalaupun nantinya diselenggarakan pada 2022, hal tersebut tidak menjadi masalah.

“Kita sudah siap dalam melaksanakan Pilwali dari segi penganggaran. Jadi hal ini tidak menjadi masalah untuk pelaksanaannya,” tuturnya pada kendariaktual.com.

Reporter : Astin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *