DPRD Minta PDAM Kendari Perbaiki Manajemen Perusahaan

Kendari885 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – DPRD Kota Kendari meminta PDAM Kota Kendari meningkatkan manajemennya. Pasalnya, PDAM dinilai belum maksimal dalam memberikan pelayanannya ke masyarakat.

Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari Andi Sulolipu mengatakan, ketika managemen ditingkatkan maka dirinya yakin masyarakat Kota Kendari tidak mengeluh lagi terkait pelayanan PDAM.

“Managemen mereka harus diperbaiki. Ketika managemen bagus maka pelayanan kepada masyarakat Kota Kendari akan bagus,”jelasnya, pada kendariaktual.com, Rabu (2/6/2021).

Politisi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan ini menuturkan, saat ini masalah yang dihadapi PDAM Kota Kendari yakni mesin pompanya hanya satu yang berfungsi yang satunya sudah rusak.

Akibatnya lanjut legislator asal Kecamatan Kendari dan Kendari Barat ini, pelayanan PDAM Kota Kendari ke masyarakat Kota Kendari menjadi tidak maksimal.

“Seharusnya, PDAM harus melakukan permintaan untuk pengadaan pompa sehingga keluhan masyarakat bisa terjawab. Akan tetapi PDAM mengaku sudah mengajukan kepada Pemkot Kendari, namun belum terealisasi,”ujarnya.

Untuk itu tutur pria yang digadang-gadang akan berpasangan dengan Abdul Rasak pada Pemilihan Wali Kota Kendari ini, akan mengawal permintaan PDAM tersebut, sehingga keluhan masyarakat kota Kendari dapat dituntaskan.

“Pompa air itu minimal 4, karena jika hanya dua maka dipastikan tidak mampu melayani dengan baik kebutuhan air bersih masyarakat Kota Kendari,”tuturnya.

Penulis : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *