Safari Ramadhan di Kelurahan Lahundape, Wali Kota Kendari Serahkan Musaf Al-Qur’an dan Sembako

Kendari, Ramadhan254 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Safari Ramadhan Wali Kota Kendari Sulkarnain malam ke lima Ramadhan berlanjut ke Masjid Nurul Jannah Kelurahan Lahundape, Kecamatan Kendari Barat, Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (6/4/2022).

Safari Ramadhan ini dirangkaikan dengan penyerahan sejumlah musaf Al-Qur’an untuk di manfaatkan jama’ah dan dilanjutkan dengan pendistribusian sembako oleh Wali Kota Kendari bekerjasama dengan Badan Amil Zakat (BAZNAS) Kota Kendari kepada 50 penerima di Kelurahan Lahundape.

Dalam ceramahnya, Wali Kota Kendari menyampaikan puasa adalah ‘jeda’ untuk setiap aktivitas umat selama setahun. Sebab dengan adanya jeda itu, umat dapat fokus untuk meningkatkan nilai keimanan.

“Seperti handphone perlu dicas untuk meningkatkan keimanan kita, fisik kita,” ucap wali kota.

Wali Kota pun menyebutkan keistimewaan ibadah puasa ketimbang ibadah yang lainnya, yakni ibadah yang lain dapat dilihat secara jelas oleh manusia, seperti zakat dan haji.

“Tapi ibadah puasa tidak ada yang bisa kita perlihatkan, apakah kita mesti keliatan loyo? supaya keliatan serius puasanya,” tanya Wali Kota pada jama’ah Masjid Nurul Jannah.

Sebab, kata dia, puasa adalah ibadah untuk mengukur seberapa ikhlasnya seorang insan. Dirinya pun mengajak kepada jama’ah untuk merenungkan tujuan Allah Subhanahu wa Ta’ala (SWT) menciptakan manusia di dunia ini. Karena bencana maupun wabah cukup menjadi pengingat manusia.

Sementara itu, Sekretaris Pengurus Masjid Nurul Jannah Abdur Alim mengatakan, bahwa Safari Ramadhan ini sangat bermanfaat, khususnya untuk memberikan motivasi di bulan suci.

“Apa yang disampaikan tadi sangat memberikan manfaat kepada kami sebagai masyarakat,” ujarnya.

Dirinya pun menginginkan agar Safari Ramadhan ini terus berlanjut kedepannya. Bahkan dirinya menginginkan agar Wali Kota Kota Kendari dapat berkhutbah setiap Jum’at.

“Kami sangat berterimakasih dengan kehadiran bapak wali kota,” ucapnya.

Sedangkan untuk penyaluran sembako itupun, dinilainya sangat membantu masyarakat terlebih, kata dia, terdapat beberapa warga yang memang terkena imbas Covid-19 dan naiknya harga bahan pokok saat ini.

Safari Ramadhan ini juga diikuti oleh sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Kendari dan masyarakat setempat.

Penulis: Wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *