BPSM Sultra Optimis Juara di Peksiminas Ke XV

Pendidikan229 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Badan Pembina Seni Mahasiswa (BPSM) Sultra optimis meraih gelar juara bidang cipta puisi pada Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) ke XV, November mendatang.

Pelatih bidang cipta puisi Sultra pada Peksiminas ke XV, Wa Ode Nur Iman mengatakan, Pesiminas ke XV ini seharusnya akan di laksanakan di Papua Barat. Namun karena pandemi Covid-19 kegiatan ini pun harus di laksanakan secara virtual November 2020.

Tetapi kondisi ini katanya, tak mengurangi  semangat, antusias dan juga kualitas karya para peserta. Ini ditunjukkan dengan antusias mahasiswa mengirimkan karyanya dan mempersiapkan penampilan yang maksimal dalam ruang digital.

“Untuk persiapan Peksiminas kali ini saya dan maria lakukan persiapan yang maximal dengan latihan membuat tiga tulisan setiap hari dan perbanyak tambahan bacaan buku-buku puisi untuk menunjang kemampuan Maria,”jelasnya, pada kendariaktual.com, Senin (2/11/2020).

Dituturkannya, BPSM dalam melakukan persiapan menuju pesiminas juga melibatkan alumni peksiminas maupun mahasiswa yang ingin bergabung bersama mereka untuk persiapan menuju Pesminas ke XV.

“Untuk pembinaan tingkat lanjut tetap akan selalu kami adakan sebab hal ini memang perlu pembinaan dan penanganan tingkat lanjut”. Tambahnya

Reporter : Erviana Hasan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *