Masyarakat Kota Kendari Apresiasi Kegiatan Asli

Kendari227 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Kegiatan sosial yang dilaksanakan oleh organisasi masyarakat Asli Kendari mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat di Ibukota Sulawesi Tenggara. Bantuan rumah ibadah, pembagian sembako pada masyarakat Kota Kendari dinilai sebagai bentuk perhatian yang tinggi.

Subhan, warga Kelurahan Wuawua mengatakan, kegiatan sosial yang dilaksanakan Asli Kendari selama bulan suci ramadhan dengan mengunjungi rumah ibadah merupakan sebuah bentuk perhatian yang sangat positif untuk pembenahan rumah-rumah ibadah di Kota Kendari.

“Langkah yang dilakukan oleh Asli Kedari yang dimotori bapak Abdul Rasak dan Andi Sulolipu ini merupakan sebuah hal yang menarik simpati kami masyarakat. Sebab dua tokoh ini memberikan bantuan ke masyarakat dengan tujuan untuk bagaimana meringankan beban masyarakat di Kota Kendari,”jelasnya, pada kendariaktual.com, Senin (7/6/2021).

Senada dengan wraga Kelurahan Benubenua Ansyarullah mengungkapkan, masyarakat Kota Kendari saat ini membutuhkan pemimpin yang memiliki kepedulian kepada malsyarakat di Kota Kendari. Untuk sekarang ini dirinya menilai, organisasi Asli Kendari yang dimotori Abdul Rasak dan Andi Sulolipu mampu memenuhi kriteria yang diinginkan oleh masyarakat Kota Kendari.

“Kegiatan sosial yang dilakukan organisasi masyarakat Asli Kendari sangatlah menyentuh langsung dengan kebutuhan masyarakat. Jadi saat ini kami berharap organisasi Asli Kendari senantiasa memberikan perhatian ke masyarakat Kota Kendari,”tuturnya.

Hal serupa juga diungkapkan oleh  warga Kelurahan Tobuuha Fadli. Dituturkannya, organiasasi Asli Kendari bukan hanya memberikan sumbangan mesjid dan membagiakan sembako, tetapi beberapa persoalan yang dialami masyarakat seperti penerangan jalan langsung disahuti oleh organisasi tersebut.

“Salah satu contohnya saat melakukan safari ramadhan di Kelurahan Lalodati. Masyarakat di wilayah tersebut mengeluhkan persoalan penerangan jalan. Keluhan ini langsung disahuti oleh Asli Kendari dengam memasangkan lampu jalan diwilayah tersebut, “tuturnya.

Reporter : Astin
Editor     : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Deprecated: str_replace(): Passing null to parameter #3 ($subject) of type array|string is deprecated in /home/kendariaktual.com/public_html/wp-content/plugins/newkarma-core/lib/relatedpost.php on line 627