Dikbud Terus Galakkan Pengembangan Kebudayaan di Sultra

Pendidikan281 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud)  Sulawesi Tenggara (Sultra) terus kembangakan kebudayaan melalui peningkatan kapasitas masyarakat salah satunya adalah pelatihan seni budaya.

Kepala Dinas (Kadis) Dikbud Sultra Asrun Lio mengatakan, program pengembangan kebudayaan di Sultra terus di galakkan salah satunya melalui program pelatihan seni vocal, tari dan teater yang di gelar di UPTD Museum dan Taman Budaya Sultra.

” Berbicara seni budaya itu kan ada seni vocal, seni tari, drama atau teter. Kegiatan hari ini itu sebenarnya kegiatan yang direncanakan oleh UPTD Museum dan Taman Budaya. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai seni kepada masyarakat,” kata Asrun Jumat (9/4/2021).

Selain itu, asrun menambahkan dengan adanya kegiatan ini juga dinilai dapat meningkatkan kemajuan serta indeks kebudayaan yang ada di Sultra dengan melibatkan seluruh lapisan masyarakat.

“Dengan kegiatan seperti ini tentu akan memajukan kebudayaan di Provinsi Kita dan pada akhirnya nanti akan bermuara pada meningkatnya indeks kebudayaan
karena indeks kebudayaan itu ukurannya sejauh mana partisipasi masyarakat dalam keterlibatannya di kegiatan kebudayaan,” terangnya.

Lanjutnya, anggaran kegiatan tahunan yang digarap dalam konsep yang berbedan dan lebih menarik ini, bersumber dari Dana Alokasi Khusus tahun 2021.

“Ini kegiatan Museum dan Taman Budaya dan sumber dananya berasal dari DAK dan kegiatan ini itu kegiatan tahunan hanya saja sejak tahun ini kami lakukan dalam kegiatan seni dan kebudayaan yang bervariasi,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala UPTD Museum dan Taman Budaya Sultra Dodhy Syahrulsah juga menambahkan peserta kegiatan ini adalah guru-guru dan pelaku seni khususnya yang ada di Kota Kendari.

“Kegiatan ini masih akan berlangsung sampai tanggal 11 nanti, jadi para peserta ini berjumlah sekitar 60 orang yang kami bagi dalam 3 pelatihan. Dari ketiga pelatihan ini cenderung yang lebih sulit itu kan teater jadi kami juga melatih guru-guru untuk nanti juga melatih siswanya dan muaranya nanti ini kan kami akan adakan festifal teater. Paling tidak dari mereka ini sudah bisa ada outputlah yang bisa kami harapkan,” ujarnya.

Reporter : Erviana Hasan
Editor     : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *