Jelang Pra PON, Sultra Kembali Datangkan Pelatih Filipina

Olahraga1044 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Jelang Pra PON cabang olahraga Softball, Pengurus Provinsi (Pengprov) Perserikatan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali akan mendatangkan pelatih asal Filipina.

Ketua Pengprov Perbasasi Sultra Pahri Yamsul mengatakan, pelatih asal Filipina yang akan didatangkan menangani tim Softball putra dan putri Sultra masih sama yakni Apolonio Rosales dan Edwin Marcado.

Kedua pelatih asal Filipina ini kata Pahri, dianggap sudah mengenal karakter pemain Sultra dan sudah terbukti dalam dua kali perhelatan PON mampu memberikan medali bagi tim Softball Sultra.

“Persiapan kita menuju Pra PON kali ini akan benar-benar maksimal. Untuk itu Apol dan Edwin akan kembali kami datangkan untuk menangani tim sultra,”jelasnya pada kendariaktual.com,  Senin (23/1/2022).

Pahri menuturkan, saat ini pihaknya sudah akan melakukan pemanggilan pada para pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan menuju Pra PON.

Terkait jumlah pemain yang dipanggil mantan pesoftball andalan Sultra ini menambahkan, jumlahnya berkisar 40 sampai 50 orang pemain putra dan putri. Dimana jumlah ini nantinya akan dikecilkan menjadi 18 orang atlit putra dan 18 atlit Putri.

“Dalam pemusatan latihan ini kami akan menyeleksi atlit yang nantinya akan kita bawa ke Pra PON Juni mendatang,”tukasnya.

 

Penulis : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *