KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Warga Kelurahan Pondambea Kecamatan Kadia meminta perbaikan infrastruktur di wilayahnya. Hal ini disampaikan saat reses Ketua DPRD Kota Kendari Subhan di Kantor Lurah Pondambea, Kamis (1/7/2021).
La Taha salah seorang warga keluaran pondambea mengatakan, kondisi jalan di jalan Balikota tepatnya di RT 03 sudah sangat parah dan membutuhkan pengaspalan jalan. Maka dari itu pihaknya sangat berharap, melalui reses ini masalaha jalan ini bisa disikapi oleh Ketua DPRD Kota Kendari.
“Kami berharap jalan balaikota tepatnya disekitar depan Kantor Dinas Infokom Kota Kendari bisa segera dibenahi. Sebab kondisi jalannya sudah rusak, “jelasnya, dalam reses ketua DPRD Kota Kendari Subhan, di Kantor Lurah POndambea, Kamis (1/7/2021).
Senada dengan itu Samsuddin warga Kelurahan Pondambea lainnya mengungkapka,=n, perbaikan jalan lingkungan dan penerangan jalan hendaknya bisa menjadi perhatian. Sebab sejauh ini jalan lingkungan diwilayahnya membutuhkan perbaikan.
“Lampu jalan juga kami harapkan bisa menjadi perhatian sehingga lingkungan kami terang dan aman, “ujarnya.
Mentikapi permintaan warga, Ketua DPRD Kota Kendari Subhan mengungkapkan, untuk saat ini pengusulan anggaran dalam APBD Kota Kendari membutuhkan proses. Dimana program yang diusulkan melalui pengusulan secara online dan terdata sebelum pembahasan anggaran semua usulan.
Khusus untuk pengaspalan jalan orang nomor satu di DPRD Kota Kendari ini menerangkan, pihaknya akan tetap memprioritaskan hal tersebut. Tetapi dengan kondisi pandemi covid 19 saat ini banyaknya anggaran yang direcofusing membuat pengangaran pengaspalan belum dilakukan tahun ini.
“Intinya semua usulan dari masyarakat ini akan kami sikapi dengan maksimal untuk dimasukkan dalam pembahasan anggaran di DPRD Kota Kendari nantinya, “tuturnya.
Penulis M Rasman Saputra