Menko PMK Sebut Vaksinasi di Kendari Diatas Rata-Rata

Kendari1309 Dilihat

ĶENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melakukan kunjungan kerja di Kota Kendari Sulawesi Tenggara, Kamis (21/10/2021) sore.

Kunjungannya itu dilakukan untuk mengecek jumlah kesediaan vaksin. Dirinya menyebutkan hanya Kota Kendari saat ini di antara 17 kabupaten kota di Sultra yang capaian vaksinasinya telah di atas 60 persen.

Sehingga menurutnya hal itu sangat berpengaruh dalam mencapai herd immunity (kekebalan kelompok) di setiap kabupaten kota di Sulawesi Tenggara.

“Untuk kabupaten kota rata-rata masih di bawah 30 persen, kecuali Kota Kendari yang sudah 60 persen,” ungkap Menko PMK Muhadjir Effendy.

Rencanya, Menko PMK Muhadjir Effendy akan berada di Kota Kendari hingga hari Jumat dengan sejumlah agenda.

 

Penulis : Wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *