Perbasasi Sultra Sosialisasikan Softball di SMA 6 Kendari

Olahraga383 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Pengurus Provinsi  (Pengprov) Perserikatan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sulawesi Tenggara  (Sultra ) melakukan sosialisasi olahraga softball di SMA 6 Kendari,  Rabu (9/3/2022).

Sekretaris Pengprov Perbasasi Sultra Syaiful Nurdin mengatakan, sosialisasi di SMA 6 Kendari ini dilakukan untuk bagaimana cabang olahraga Softball bisa masuk sebagai pelajaran.ekstrakulikuler di sekolah tersebut.

Selain itu kata Syaiful, sosialisasi cabang olahraha softball ini diharapkan akan dapat menghasilkan bibit atlit Softball yang berasal dari SMA 6 Kendari.

“Saat ini kami akan terus melakukan sosialisasi olahraga softball di Sultra. Dengan begitu, kami berharap olahraha softball akan semakin banyak dikenal di Sultra,”jelasnya pada kendariaktual.com,  Rabu (9/3/2022).

Syaiful menuturkan, dengan batasan usia U 23 di PON XXI mendatang membuat pihaknya harus banyak melakukan regenerasi atlit sehingga setiap tahunnya atlit softball Sultra siap menghadapi iven nasional.

Selain itu lanjutnya, pihaknya sangat berterima kasih dengan respon positif yang diberikan oleh Kepala.sekolqh SMA 6 Kendari yang bersedia jadikan softball sebagai salah satu olahraga ekstra kulikuler di sekolahnya.

“Saya mewakili ketua Perbasasi Sultra mengucapkan banyak terima kasih dan berharap SMA 6 Kendari akan banyak menghasilkan atlit Softball handal di Sultra,”tuturnya.

Penulis  : Rasman 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *