Walikota Kendari Minta Warga Rayakan Tahun Baru di Rumah

Kendari205 Dilihat

KENDARI AKTUAL. COM, KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain meminta warga Kota Kendari, khususnya Kelurahan Wowawanggu merayakan malam pergantian tahun di rumah saja.

Hal itu disampaikan wali kota saat menghadiri pelantikan ketua RT/RW, LPM beserta Karang Taruna Kelurahan Wowawanggu di Aula Universitas Muhammadiyah Kendari, Selasa (29/12/2020).

“Untuk masyarakat Kelurahan Wowawanggu khususnya, masyarakat Kota Kendari kita harapkan untuk melaksanakan kegiatan tahun baru di rumah saja, untuk mencegah timbulnya kluster – kluster baru pasca tahun baru 2021,” ungkapnya.

Dalam sambutannya, Wali Kota Kendari mengapresiasi pelaksanaan pengukuhan di Aula Kampus Muhammadiyah, sekaligus bagian dari menciptakan sinergitas dengan akademisi.

“Saya mengapresiasi kegiatan pengukuhan ini, tokoh masyarakat diharapkan tidak memilah-milah masyarakat mana yang membutuhkan bantuan dan juga diharapkan tokoh masyarakat bisa menjadi perpanjangan tangan pemerintah kedepannya,” kata Sulkarnain.

Di tempat yang sama Ketua DPRD Kota Kendari Subhan mengatakan, dengan dikukuhkannya RT/RW, LPM dan Karang Taruna diharapkan dapat menjalankan tugas dan fungsinya kedepannya serta dapat membuat program kerja yang dapat membantu dan bermanfaat untuk masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasat Binmas AKP Yusuf Muluk Tawang, Plt Kasat Satpol-PP Kota Kendari, Camat Kadia dan Lurah Wowawanggu.

 

Reporter: Idris E
Editor: Randi Ardiansyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Deprecated: str_replace(): Passing null to parameter #3 ($subject) of type array|string is deprecated in /home/kendariaktual.com/public_html/wp-content/plugins/newkarma-core/lib/relatedpost.php on line 627