KONI Kendari Gelar Halal Bil Halal

Olahraga496 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI  – KONI Kota Kendari bersama Pengurus Cabang Olahraga di Kota Kendari melaksanakan Halal Bil Halal di salah satu rumah makan di Kota Kendari, Jumat (26/4_2024) malam.

Ketua KONI Kota Kendari Alamsyah Lotunani mengatakan, Halal Bil Halal ini dilaksanakan untuk lebih meningkatkan tali silatuhrahmi dengan Pengurus Cabang olahraga di Kota Kendari.

Selamat itu juga Halal Bil Halal ini juga ungkapnya, dilaksanakan untuk melakukan pemantapan persiapan Muscab KONI Kota Kendari.

“Halal Bil Halal ini kami laksanakan agar hubungannya tali sialtuhrahmi antara Pengurus KONI Kota Kendari dengan Pengurus cabor tetap terjaga. Sehingga pembinaan olahraga di Sultra bisa berjalan dengan baik,”jelasnya pada kendariaktual.com, Sabtu (27/4/2024).

Alamsyah menuturkan, dipenghujung kepengurusan KONI Kota Kendari ini akan bisa terbangun komunikasi yang baik.

“Kami inginkan bagaimana pembinaan olahraga di Kota Kendari semakin baik kedepannya. Jadi momentum Halal Bil Halal bisa kita menyatukan visi dan misi mengembakan olahraga di Kendari lebih baik lagi,”tuturnya.

 

Penulis : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Deprecated: str_replace(): Passing null to parameter #3 ($subject) of type array|string is deprecated in /home/kendariaktual.com/public_html/wp-content/plugins/newkarma-core/lib/relatedpost.php on line 627