Rumah Sakit Type A Potensi Tingkatkan Layanan dan Pendapatan Daerah

Advetorial1137 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Rencana Pemerintah Kota Kendari mendorong peningkatan status rumah sakit umum daerah (RSUD) Kota Kendari dari type B menjadi type A pendidikan mendapat dukungan dari DPRD Kota Kendari.

Menurut Wakil ketua DPRD Kota Kendari Samsuddin Rahim, kebutuhan akan pelayanan kesehatan yang berkualitas saat ini menjadi tuntutan masyarakat seiring dengan perkembangan Kota Kendari saat ini. Sehingga, keinginan Pemerintah Kota Kendari sejalan dengan hal tersebut.

“Rumah sakit tipe A pastinya akan memiliki fasilitas yang lebih lengkap dan kapasitas layanan yang lebih luas, seperti layanan rawat inap, layanan spesialis, layanan bedah, dan layanan gawat darurat yang lebih kompleks, sehingga pelayanannya akan semakin baik,” ungkapnya.

DPRD Kendari
SAMSUDDIN RAHIM

Selain dari sisi fasilitas dan pelayanan, RSUD type A juga pasti akan berdampak pada peningkatan pendapatan daerah, sebab layanan yang dimiliki semakin banyak. Dan tentunya akan menimbulkan multi player efek.

Diantaranya, peningkatan lapangan kerja. Dengan peningkatan status rumah sakit, diharapkan dapat meningkatkan jumlah tenaga kerja dan lapangan pekerjaan yang tersedia di sekitar rumah sakit, seperti dokter, perawat, paramedis, dan tenaga administratif.

Meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah. Peningkatan status rumah sakit dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan menarik pasien dari luar daerah, sehingga dapat memicu pertumbuhan ekonomi di sekitar rumah sakit melalui peningkatan aktivitas ekonomi seperti pariwisata, perdagangan, dan jasa.

Namun, penting untuk diingat bahwa peningkatan status rumah sakit juga membutuhkan biaya yang cukup besar, sehingga Pemerintah Daerah harus memperhitungkan secara cermat biaya yang dibutuhkan dan sumber pendanaannya untuk dapat menjaga keberlangsungan operasional rumah sakit tipe A tersebut.

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu berkomitmen terus berusaha meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat di Kota Kendari. Salah satunya, akan mendorong peningkatan status RSUD Kota Kendari dari tipe B menjadi tipe A.

DPRD KENDARI – Asmawa Tosepu didampingi unsur pimpinan DPRD Kota Kendari. FOTO : WAHYU / KENDARIAKTUAL.COM

“ Pemerintah kota terus berusaha untuk meningkatkan layanan kesehatan masyarakat, dan salah satunya adalah mendorong peningkatan status RSUD Kota Kendari dari sekarang tipe B, mudah-mudahan bisa memenuhi syarat menjadi tipe A,” ungkapnya.

Dia juga menyebut, RSUD Kota Kendari berpeluang menjadi rumah sakit pendidikan di Sulawesi Tenggara.

Asmawa Tosepu menjelaskan dorongan untuk menjadikan RSUD Kota Kendari sebagai rumah sakit pendidikan karena di Sultra terdapat universitas yang memiliki fakultas kedokteran.

“Karena diketahui sendiri, UHO (Universitas Halu Oleo) sudah memiliki fakultas kedokteran, tetapi belum ada rumah sakit pendidikan. Kemudian, Universitas Muhammadiyah Kendari atau UMK juga sudah akan mendirikan fakultas kedokteran, tetapi juga belum ada rumah sakit pendidikan,” katanya.

Kepala Biro Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu, menuturkan komitmen terus mendorong mempercepat peningkatan peran atau status RSUD Kendari.

Untuk memenuhi hal itu, dia akan memberikan bantuan beasiswa kepada dokter-dokter yang ada di Kota Kendari untuk mengambil spesialisasi atau dokter ahli di perguruan tinggi. Sehingga nantinya mereka-mereka inilah, dokter ahli atau dokter spesialis yang akan menjadi tulang punggung pelayanan kesehatan di Kota Kendari. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *